Hal-hal yang Sebaiknya Anda Ketahui tentang Baju Anak


Sebagai orang tua, ada banyak hal yang perlu anda perhatikan mengenai kebutuhan anak-anak anda. Menyediakan makanan yang bergizi serta sehat merupakan salah satu tugas utama orang tua dalam memenuhi kebutuhan anak-anak mereka. Selain makanan, pakaian juga merupakan salah satu kebutuhan utama bagi anak-anak. Saat ini, ada banyak sekali pilihan mode pakaian anak-anak mulai dari baju anak, celana anak, bahkan hingga aksesoris busana khusus untuk anak. Berbicara mengenai pakaian untuk anak-anak, ada beberapa hal penting yang sebaiknya anda ketahui sehingga anda dapat memberikan pakaian anak berkualitas untuk anak-anak anda. Pada dasarnya, hal-hal yang perlu diperhatikan mengenai pakaian anak-anak adalah sama dengan hal-hal yang perlu diperhatikan mengenai pakaian orang dewasa. Anda harus mengetahui cara memilih pakaian anak yang sesuai untuk anak-anak anda dan cara merawat pakaian anak-anak sehingga tahan lama dan tidak mudah rusak. Berikut ini adalah beberapa hal yang sebaiknya anda ketahui seputar pakaian untuk anak-anak.


Jenis Baju Anak Berdasarkan Aktivitas



Secara umum, baju anak memiliki jenis yang hampir sama dengan baju untuk orang dewasa. Yang membedakan mungkin hanya ukuran serta desainnya saja. Sebagai orang tua, anda harus mengetahui baju mana yang bisa dikenakan anak-anak anda untuk situasi formal dan baju mana yang bisa dikenakan anak-anak anda untuk suasana santai. Baju yang bisa dikenakan oleh anak-anak untuk sehari-hari biasanya memiliki desain yang lebih simpel dibandingkan baju untuk situasi formal. Di lain pihak, aktivitas anak-anak anda juga mempengaruhi jenis baju yang sebaiknya anda pilih. Jenis baju untuk anak-anak dapat dibedakan berdasarkan aktivitas mereka sehari-hari. Jenis pertama adalah baju bermain. Sesuai dengan namanya, baju bermain adalah pakaian yang dikenakan anak-anak pada saat mereka bermain bersama dengan teman-temannya. Salah satu karakteristik utama baju bermain adalah dapat mendukung keleluasaan gerakan anak-anak anda. Selain itu, baju bermain juga biasanya terbuat dari bahan yang nyaman dan kuat. Bahan-bahan yang biasa digunakan pada baju bermain antara lain adalah jeans dan katun. Untuk warna, sebaiknya hindari memilih baju atau bawahan berwarna putih karena pada saat bermain, pakaian anak-anak biasanya mudah sekali terkena noda. Selain baju bermain, jenis baju lain yang sebaiknya anda pilih untuk anak-anak anda adalah baju tidur. Untuk baju tidur, pilihlah baju yang terbuat dari bahan yang nyaman dan mudah menyerap keringat. Untuk ukurannya, baju tidur untuk anak-anak sebaiknya berukuran sedikit longgar dan tipis. Anda juga perlu menyediakan baju khusus untuk anak-anak anda. Baju khusus ini biasanya dikenakan pada acara-acara spesial seperti pesta perpisahan atau pesta ulang tahun.

Bahan Pakaian Anak-anak

Salah satu hal penting yang perlu dipertimbangkan pada saat memilih baju anak adalah bahan yang digunakan pada baju tersebut. Bahan pakaian erat hubungannya dengan kenyamanan. Mengetahui jenis-jenis bahan yang digunakan pada pakaian anak-anak akan membantu anda untuk bisa memilih pakaian anak-anak yang sesuai dengan kebutuhan anda. Salah satu bahan pakaian anak-anak yang cukup umum digunakan adalah katun. Katun dikenal akan karakteristiknya yang nyaman dan dingin. Karena itu, baju dengan bahan katun sangat cocok untuk dikenakan pada cuaca panas. Selain nyaman, katun juga dikenal sebagai bahan pakaian yang mudah perawatannya. Selain katun, bahan lain yang biasa digunakan pada baju untuk anak-anak adalah linen. Sifat dari bahan ini adalah dingin dan kering. Meski demikian, linen sangat mudah kusut dan harganya agak sedikit lebih mahal dibandingkan bahan katun. Pakaian berbahan linen juga memerlukan perawatan khusus, terutama pada teknik penyimpanan. Selain kedua bahan di atas, terdapat juga baju untuk anak-anak yang terbuat dari bahan lain seperti wool, jeans, dan polyester.

Memilih Pakaian Anak


Selain mengetahui bahan yang digunakan pada baju anak, hal lain yang perlu dipertimbangkan pada saat membeli pakaian untuk anak-anak anda adalah ukurannya. Pastikan ukuran pakaian tersebut sesuai dengan ukuran tubuh anak-anak anda, tidak terlalu besar dan tidak terlalu sempit. Pakaian yang terlalu sempit akan menyebabkan terbatasnya gerakan anak-anak anda dan membuat mereka merasa tidak nyaman. Warna pakaian juga merupakan hal penting yang perlu anda pertimbangkan pada saat meilih baju untuk anak-anak anda. Biasanya, bajuanak-anak memiliki warna-warna cerah seperti merah, kuning, hijau, atau bahkan putih. Anda juga bisa memilih warna-warna lain seperti oranye, pink, atau ungu.

Merawat Pakaian Anak

Pada dasarnya, perawatan baju anak memiliki teknik yang hampir sama dengan perawatan baju atau pakaian untuk orang dewasa. Pada saat pencucian, sebaiknya pisahkan baju yang berwarna dengan baju yang tidak berwarna untuk menghindari resiko luntur. Apabila anda baru saja membeli baju untuk anak anda, cucilah baju tersebut terlebih dahulu sebelum dikenakan. Untuk membantu anda, anda dapat memperhatikan petunjuk perawatan yang biasanya tertera pada label baju. Beberapa jenis baju terbuat dari bahan yang mengharuskan anda untuk mencuci secara manual. Ada juga jenis baju yang bahannya tidak boleh diseterika dengan suhu panas. Memperhatikan informasi yang tertera pada label baju akan membantu anda dalam melakukan perawatan terhadap baju untuk anak-anak secara lebih optimal.

1 komentar:

Copyright © 2012 LifeStyle & Fashion .